BrangWetan Gelar Pemilihan Duta Toleransi

BrangWetan Gelar Pemilihan Duta Toleransi

SIDOARJO: Komunitas Seni Budaya BrangWetan menyelenggarakan pemilihan Duta Toleransi tingkat SMP dan SMA di Sidoarjo. Hanya saja, acara ini terbatas pada 10 (sepuluh) sekolah di 5 (lima) kecamatan di Sidoarjo yang selama ini menjadi dampingan dari BrangWetan. Pemilihan “Duta Toleransi Bagi Siswa” ini merupakan rangkaian program  “Cinta Budaya Cinta Tanah Air” yang berlangsung selama 1 (satu) tahun penuh, sejak bulan Juli 2020 hingga Juni 2021.

Tujuan dari program ini adalah agar siswa mampu melaksanakan dan mengembangkan budaya toleransi di lingkungan sekolah; Terjadinya perubahan perilaku siswa yang lebih toleran dalam melakukan komunikasi sesama siswa di lingkungan sekolah dan luar sekolah; Serta untuk  mengembangkan nilai toleransi dalam berkegiatan dan belajar mengajar di sekolah.

[image src=’/assets/01-v5.jpg’ id=’264′ width=’600′ height=’600′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’01 v5′]

Masrulah, Lc, Manajer Program “Cinta Budaya Cinta Tanah Air” menjelaskan, peran sekolah dan lembaga pendidikan sangat penting dalam menumbuhsuburkan sikap toleran di kalangan guru dan pelajar sehingga dapat menjadi penangkal hal-hal negatif yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Dengan memiliki sikap toleran yang bagus maka akan juga meningkatkan ketahanan budaya bangsa terhadap berbagai pengaruh negatif dari luar.

Kriteria calon Duta Toleransi adalah memiliki kemampuan internal dan eksternal. Kemampuan Internal meliputi, Kelas VII atau kelas VIII bagi siswa SMPN dan kelas X atau kelas XI bagi siswa SMA/MA; Aktif mengikuti kegiatan ekstrakurikuler; Mempunyai kemampuan berkomunikasi dengan lingkungan sekolah; Cakap dalam berkomunikasi/humble; Tercatat sebagai siswa sekolah penerima manfaat; Menyerahkan curriculum vitae; Membuat surat pernyataan mengikuti seleksi Duta Toleransi yang ditanda tangani orangtua; Mau dan mampu mengajak untuk melaksanakan toleransi di sekolah.

[image src=’/assets/02-v2.jpg’ id=’265′ width=’600′ height=’600′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’02 v2′]

Sedangkan Kemampuan Eksternal meliputi; Mempunyai kemampuan berkomunikasi dengan media sosial (Follower di IG, Teman FB dll); Mampu membuat konten tentang toleransi; Mampu berkampanye dengan dengan media sosial; Membuat konten offline untuk kampanye Toleransi; Mengelola media sosial dengan bijak dan tepat; Menunjukkan follower, jumlah teman yang dimiliki di media sosial.

[image src=’/assets/03-v2.jpg’ id=’266′ width=’600′ height=’600′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’03 v2′]

Adapun tahapan program ini adalah sebagai berikut:

  1. Minggu pertama bulan Februari tanggal 1-8, Pengumuman pendaftaran calon Duta Toleransi di masing-masing sekolah SMPN, SMAN, SMA dan MA (peserta mengisi formulir yang telah disediakan di sekolah, peserta kelas 7 dan 8 bagi SMPN, Peserta kelas 10 dan 11 bagi jenjang SMA dan MA).
  2. Minggu kedua tanggal 9-13 Februari seleksi administrasi di masing-masing sekolah penerima manfaat baik SMP, SMA dan MA (Terpilih sebanyak 15 peserta baik laki-laki dan perempuan).
  3. Minggu ketiga tanggal 16-17 Pebruari, pengumuman 6 peserta di jenjang SMP, SMA dan MA yang akan diikutan proses seleksi dan pelatihan Duta toleransi oleh BranGWetan
  4. Pada minggu pertama Bulan Maret akan dilakukan pelatihan dan Student Camp bagi calon Duta Toleransi
  5. Minggu kedua bulan Maret akan dilakukan pengumuman Pemenang Duta Toleransi di jenjang SMP, SMA dan MA serta penganugrahan penghargaan yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo. (*)[image src=’/assets/04-v2.jpg’ id=’267′ width=’600′ height=’600′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’04 v2′]
  6. [image src=’/assets/06.jpg’ id=’269′ width=’600′ height=’850′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’06’][image src=’/assets/05.jpg’ id=’268′ width=’600′ height=’850′ class=’leftAlone ss-htmleditorfield-file image’ title=’05’]
In category:
Related Post
no-img
Guru Penggerak Juga Menggerakkan Toleransi di Sekolah

SIDOARJO: Para Guru Penggerak memiliki tugas utama sebagai inisiator pembel...

no-img
Perwakilan USAID Kunjungi SMPN 1 Taman, Sidoarjo

SIDOARJO: SMPN 1 Taman Sidoarjo mendapat kehormatan menerima kunjungan perw...

no-img
Siswa Jadi Agen Perubahan Wujudkan Toleransi di Sekolah

MOJOKERTO: Para siswa dapat menjadi agen toleransi dan perubahan untuk mewu...

no-img
Ekosistem Toleransi Berlaku untuk Semua Warga Sekolah

SIDOARJO: Mewujudkan Sekolah Toleransi tidak hanya sebatas ucapan dan admin...

no-img
Tiga SMPN Sidoarjo Jadi Percontohan Sekolah Toleransi

PASURUAN:  Program Sekolah Toleransi yang dilaksanakan oleh Komunitas Seni...

no-img
Kasus Intoleransi Meningkat, Insan Pendidikan Harus Rapatkan Barisan

PASURUAN:  Kasus intoleransi di Indonesia mengalami peningkatan drastis. D...